Wargi Pilek? Coba Obati dengan Minuman Ini! - Orang-orang ketika mengalami sakit pilek tentu berusaha menyembuhkannya.Tidak jarang, saat mengobati pilek meminum obat-obatan yang dibelinya di apotik. Namun, sebenarnya dalam berupaya menyembuhkan pilek bisa dengan cara meminum minuman sebagai obat yang dapat kita temukan di kehidupan sehari-hari. Apa saja minuman tersebut? Ini dia ...
Wargi Pilek? Coba Obati dengan Minuman Ini!
1) Air putih
Minum air putih bisa membantu mengurangi penyakit pilek, sehingga mampu mengatasi hidung mampet atau tersumbat. Air putih lebih baik dibanding minuman berkafein dengan efek diuretik yang menyebabkan dehidrasi lebih cepat.
2) Air garam
Gejala awal pilek biasanya ditandai dengan sakit tenggorokan. Dari efek tersebut, garam nyatanya mampu mengeluarkan cairan berlebih yang berfungsi mematikan kuman. Oleh karena itu, Anda bisa menggunakan larutan garam untuk mengatasi penyakit tersebut dengan cara mengambil segelas air hangat yang dicampur garam kurang lebih dua sendok makan, kemudian berkumur sebanyak tiga kali sehari.
3) Teh hijau
Ilmuwan Jepang menyatakan bahwa mengkonsumsi minuman 2 cangkir teh hijau setiap harinya akan mengurangi resiko gejala pilek hingga 70%. Kandungan katekin dan tanin sebagai antioksidan yang baik berfungsi mengurangi gejala flu.
4) Jus sayur
Jenis makanan yang banyak mengandung vitamin adalah sayur. Sayur tersebut bisa diolah dengan membuat salad. Namun, jika ingin lebih praktis, bisa dijadikan jus sayur untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Jus tersebut kaya akan antioksidan yang bisa dikonsumsi saat pilek atau flu, bahkan bisa juga dijadikan obat untuk masalah pencernaan.
5) Jus jeruk
Jeruk memiliki kandungan vitamin C dan karotenoid sebagai antioksidan kuat untuk melawan radikal bebas dan efektif. Buah ini juga diyakini mampu mencegah perkembangan virus influenza dalam tubuh. Nah, cara untuk mengatasi flu, minumlah 100% jus jeruk setiap hari, maka Anda bisa langsung merasakan perbedaannya.
Itulah 5 jenis minuman berkhasiat menyembuhkan pilek yang terbukti ampuh. Wargi ... Agar Tidak Menjadi Flu Berat, Obati Gejala Awal Flu dengan minum jenis minuman tersebut di atas sesuai pilihan Anda.
Namun kalaupun sudah ikhtiar dan wargi masih juga sakit dan harus ke dokter, tidak perlu khawatir karena ada Dokter Terdekat Daerah Soreang Kabupaten Bandung.
Semoga bermanfaat!
No comments: