BMT Rukun Abadi Dorong Pemberdayaan UMKM di Kabupaten Bandung

BMT Rukun Abadi Dorong Pemberdayaan UMKM di Kabupaten Bandung—BMT Rukun Abadi, salah satu lembaga keuangan berbasis syariah di lingkungan LDII Kabupaten Bandung, terus mengupayakan pemberdayaan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta para anggotanya. 

BMT Rukun Abadi Dorong Pemberdayaan UMKM di Kabupaten Bandung

BMT Rukun Abadi Dorong Pemberdayaan UMKM di Kabupaten Bandung


Melalui sejumlah program pembiayaan yang berbasis bagi hasil, BMT Rukun Abadi berkomitmen mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar.

Dalam menjalankan pemberdayaan, BMT Rukun Abadi memfasilitasi pembiayaan mudharabah, yaitu skema bagi hasil yang memungkinkan anggota memperoleh bantuan modal tanpa bunga. 

Dengan pembiayaan ini, BMT membantu pelaku UMKM, mulai dari pengrajin bakso, tahu, tempe, hingga pedagang kaki lima, agar dapat mengembangkan usahanya.

“Kami sangat mengapresiasi antusiasme masyarakat terhadap program pemberdayaan yang dilakukan BMT Rukun Abadi. Ini juga menjadi bukti bahwa BMT bisa menjadi solusi bagi UMKM yang ingin berkembang, tanpa harus terjebak pada praktik riba,” ujar Pak Iman, pengurus BMT Rukun Abadi sekaligus kepala cabang di Desa Cinunuk, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung kepada kontributor KLIK Soreang.

Sebagai lembaga keuangan syariah, BMT Rukun Abadi menjalankan proses akad mudharabah yang disepakati secara sah oleh anggota dan pengurus. Anggota yang membutuhkan modal usaha cukup mengisi formulir data nasabah dan menandatangani akad, di mana kesepakatan legalitas dan standar perjanjian telah diatur dengan rinci oleh BMT. 

Selain itu, akad wakalah atau perwalian juga digunakan sebagai bentuk pelimpahan tanggung jawab BMT kepada anggota dalam hal pembelian bahan baku usaha.

Dalam penyusunan program kerja, BMT Rukun Abadi menekankan pentingnya rencana yang sistematis, terarah, dan terpadu untuk memastikan keberlanjutan. Program kerja ini menjadi pedoman utama bagi semua anggota dan unit kerja di BMT dalam menjalankan visi pemberdayaan ekonomi rakyat.

Pak Iman menambahkan bahwa kehadiran BMT di lingkungan masyarakat memberi kontribusi signifikan terhadap perkembangan UMKM yang sebelumnya sulit mendapatkan akses permodalan. 

“Kami optimis bahwa pemberdayaan UMKM ini dapat terus meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat. Dengan bertambahnya jumlah anggota binaan, perekonomian kecil menengah di Kabupaten Bandung semakin berkembang.”

Melalui pendekatan ekonomi syariah, BMT Rukun Abadi berharap dapat terus menjadi perantara yang mendukung tumbuh kembang UMKM, sekaligus membantu anggota terlepas dari ketergantungan pada pinjaman berbunga tinggi.

Kehadiran BMT diharapkan dapat memberi manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat Kabupaten Bandung, khususnya di sektor UMKM yang menjadi pondasi ekonomi lokal.
---- Dapatkan Informasi Lainnya di Google News
BMT Rukun Abadi Dorong Pemberdayaan UMKM di Kabupaten Bandung BMT Rukun Abadi Dorong Pemberdayaan UMKM di Kabupaten Bandung Reviewed by admin on October 25, 2024 Rating: 5

No comments:

sponsorship

Powered by Blogger.