Lanud Sultan Hasanuddin Salurkan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Takalar

Takalar, 10 Februari 2025 – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu, Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Sultan Hasanuddin menyalurkan ratusan paket sembako kepada warga di Kelurahan Bulukunyi, Kecamatan Polongbangkeng Selatan, Kabupaten Takalar, Provinsi Sulawesi Selatan, pada Senin (10/2).

Lanud Sultan Hasanuddin Salurkan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Takalar

Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., yang diwakili Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga), Kolonel Pas I Komang Dony A. W., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI AU kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat serta mempererat hubungan antara TNI AU, khususnya Lanud Sultan Hasanuddin, dengan warga setempat,” ujar Kolonel Pas I Komang Dony A. W.

Salah satu warga penerima bantuan, Sanrina Daeng Memang, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Lanud Sultan Hasanuddin. “Kami sangat berterima kasih kepada TNI AU, khususnya Lanud Sultan Hasanuddin, atas bantuannya. Ini sangat berarti bagi kami, terutama bagi keluarga yang kurang mampu,” ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Paban III/Tahwildirga Spotdirga, Kolonel Pnb Ali Sudibyo, S.H., Pabandya Bintahwil Paban I/Tahwildirga Spotdirga, Letkol Sus Rachmanijah Natal H., A.Md., serta Sekretaris Kelurahan Bulukunyi, Bapak Kamarudin. Kegiatan ini juga mendapat sambutan hangat dari ratusan warga Kelurahan Bulukunyi yang turut hadir dalam acara tersebut.









Tentang Lanud Sultan Hasanuddin

Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Sultan Hasanuddin merupakan salah satu pangkalan utama TNI AU yang berada di bawah Komando Operasi Udara II (Koopsud II). Berlokasi di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, pangkalan ini memiliki peran strategis dalam mendukung operasi udara serta pembinaan potensi kedirgantaraan di wilayah Indonesia Timur.

Lanud Sultan Hasanuddin juga menjadi home base bagi beberapa skuadron udara TNI AU, termasuk pesawat tempur dan pesawat angkut strategis. Selain menjalankan tugas operasional dan pertahanan, Lanud ini aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan kemanusiaan, seperti bakti sosial, layanan kesehatan gratis, serta berbagai program yang mendukung kesejahteraan masyarakat sekitar.

Dengan semangat pengabdian kepada bangsa dan negara, Lanud Sultan Hasanuddin terus berkomitmen untuk berkontribusi bagi masyarakat melalui berbagai kegiatan sosial serta membangun sinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat setempat.**
-
-
-
Dapatkan Informasi Lainnya di Google News
Lanud Sultan Hasanuddin Salurkan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Takalar Lanud Sultan Hasanuddin Salurkan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Takalar Reviewed by admin on February 13, 2025 Rating: 5

No comments:

sponsorship

Powered by Blogger.